Pada 25 April 2022, bertempat di The Breeze - BSD City, Artajasa mengadakan acara Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Bank Papua untuk layanan Bersama Interface Processor yang mendukung program percepatan akselerasi digitalisasi ekonomi dan keuangan serta penandatangan addendum untuk layanan outsource switching.
Penandatangan kerja sama ini sebagai landasan bagi Artajasa dan Bank Papua untuk bersinergi dalam mendukung percepatan pelaksanaan program akselerasi digitalisasi keuangan nasional melalui perluasan fast payment BI yaitu BI-FAST, dengan pengembangan layanan Bersama Inferface Processor, Artajasa dapat mengkoneksikan sistem BI-FAST Bank Indonesia dan sistem Bank Papua.
Bank Papua merupakan partner strategis bagi Artajasa, kerjasama disektor industri perbankan dan sistem pembayaran antara Bank Papua dan Artajasa sudah berlangsung selama 20 tahun. Sejalan dengan semangat sinergitas antara Artajasa dan Bank Papua, kita siap menghadapi tantangan yang semakin dinamis melalui penguatan kerjasama bisnis.
Acara ini dihadiri juga oleh Bapak Isak S. Wopari Direktur IT dan Operasional Bank Papua beserta Pimpinan Divisi dan Departemen Bank Papua, serta Jajaran Direksi dan Vice President Artajasa.
#Artajasa
#MendukungAkselerasiDigitalKeuangan
#TheNewArtajasa